Resep Es Krim Rumahan Lembut Dan Sederhana


Dapur Tante - Hai bun, ketemu lagi dengan dapurtante.net yahhh. Hayoo sudah masak apa saja hari ini? Belum ? Wahhh Kalau begitu Anda tepat sekali membuka Resep Es Krim Rumahan Lembut Dan Sederhana yang akan kami bagikan ini.

Karena kami akan mengulas tentang resep es krim yang wajib di coba di rumah yang pasti mudah dan  enak.

Bahan:

Biskuit marie
250 ml susu full cream cair
150 ml susu kental manis putih 
30 ml santan kental
100 g tepung maizena 

Cara Membuat:
1. Remukkan biskuit dengan cara dipukul-pukul tapi jangan terlalu halus. Sisihkan.
2. Siapkan pan, masukkan susu full cream, susu kental manis, santan kental dan maizena.
3. Hidupkan api, masak sambil terus aduk adonan menggunakan whisk ballon. Aduk terus hingga mendidih dan sedikit mengental. Matikan api lalu sisihkan.
4. Siapkan cetakan es krim, masukkan tongkat es krim dan remahan biskuit kemudian tuang adonan susu.
5. Taburi permukaan es krim dengan remahan biskuit
6. Bekukan dalam freezer selama semalam.
7. Setelah beku, keluarkan es dari wadahnya lalu siap untuk disantap selagi beku. Sajikan.